Efektifitas Effleurage Massage dan Petrissage Massage pada Ibu Hamil Trimester III dengan Low Back Pain

Authors

  • Gita Ayu Indria STIKes Graha Mandiri Cilacap
  • Misrina Retnowati STIKes Graha Mandiri Cilacap

Abstract

Hasil penelitian di Indonesia 70-80 % Ibu Hamil mengalami nyeri punggung bagian bawah. Terapi non farmakologi untuk mengurangi nyeri punggung bawah atau low back pain  pada ibu hamil trimester III dapat dilakukan dengan efflurage massage dan petrissage massage. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas effleurage massage dan petrissage massage  pada ibu hamil trimester III  dengan low back pain. Penelitian merupakan penelitian pre-eksperimen dengan desain Randomized Control Trials (RCT). Subjek pada penelitian ini adalah ibu hamil trimester III dengan low back pain dengan dua kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Berdasarkan data yang diperoleh maka diperoleh hasil derajat kebebasan df = 18, tingkat keyakinan 95% (? = 0.05) dengan nialai Sig.(2-tailed) <0.05. Dengan hasil tersebut maka tingkat efektifitas pada kelompok perlakuan lebih baik daripada kelompok kontrol yang tidak mendapatkan effleurage massage dan petrissage massage.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-12-28

How to Cite

Indria, G. A., & Retnowati, M. . (2022). Efektifitas Effleurage Massage dan Petrissage Massage pada Ibu Hamil Trimester III dengan Low Back Pain. Bidan Prada, 13(2). Retrieved from https://jurnal.stikesylpp.ac.id/index.php/JBP/article/view/576